Table of contents: [Hide] [Show]

KPR Murah Tanpa DP, Cara Ini Bisa Gak Ya?

 

KPR Murah Tanpa DP – Kredit pemilikan rumah dapat menjadi pilihan Anda ketika Anda membutuhkan rumah dengan biaya yang murah.

Anda tidak harus secara tunai untuk membeli rumah, akan tetapi Anda juga dapat membeli rumah secara kredit. Semakin tingginya harga tanah dan rumah membuat kesempatan untuk memperoleh KPR dengan tanpa DP menjadi tidak mungkin.

Selain itu, kredit rumah juga tidak tidak selalu dapat diajukan dengan mudah. Salah satu hal yang cukup membuatnya tidak mudah adalah karena terdapatnya down payment (DP).

DP biasanya harus dibayarkan 20% dari besarnya harga rumah atau mungkin terdapat KPR murah dengan tanpa DP? 

Kondisi masyarakat yang semakin berkembang diiringi pula dengan kebutuhan perumahan yang sangat mendesak. Akan tetapi pendapatan atau tingkat ekonomi yang beragam cenderung membuat mereka berpikir dua kali untuk membeli rumah.

Walaupun dengan sistem KPR, kendalanya adalah mempunyai down payment yang besar. KPR murah tentunya sudah biasa, bagaimana dengan KPR tanpa DP tentu lebih menarik.

Jika Anda akan membeli rumah dengan harga Rp 200 juta, maka Anda perlu membayarkan 20% dari harga asli rumah, yaitu sebanyak Rp 40 juta.

Sementara uang Rp 40 juta bukanlah uang yang kecil. Tidak semua orang dapat mengumpulkan dana sebesar itu.

Sedangkan tidak mungkin jika Anda meminjam uang untuk membayar sebuah DP. Oleh karena itu tidak heran jika ada banyak orang yang menghindari down payment (DP).

Mau tahu bagaimana trik untuk menghindari down payment? Perlu Anda ketahui bahwa banyak pengembang dan developer yang selalu mengejar target penjualannya. Oleh karena itu mereka banyak melakukan promosi.

Sebagai pencari KPR tanpa uang muka, Anda dapat memanfaatkan peluang ini, gunakan KPR dengan harga promosi sebaik mungkin.

Ketika memilih KPR yang tidak ada DPnya, Anda juga harus mengecek terkait dengan pengembang harus memiliki badan hukum yang sah (hal ini dapat dicek di kantor pajak), bisa dipercaya, tidak ada sengketa dalam sejarah, mempunyai nama baik dan terdapat bukti dan Anda tentunya harus mendapat sertifikat tanah secara resmi.

Kemudian, Anda juga perlu memanfaatkan diskon dari pengembang rumah. Biasanya akhir tahun terdapat banyak diskon yang ditawarkan.

Untuk memperoleh diskon, Anda dapat pergi ke pameran dan menanyakan terkait KPR ke pengembang. Melalui hal tersebut Anda dapat memperoleh informasi mengenai harga rumah yang Anda incar, diskon yang Anda inginkan bahkan Anda juga dapat memperoleh kesepakatan dari pengembang, yang kemudian mempermudah Anda dalam mengajukan KPR.

Selain menggunakan cara-cara tersebut, Anda juga dapat memperoleh KPR murah tanpa DP dengan cara lainnya, yaitu dengan mencari rumah yang mempunyai harga jual di bawah dari harga pasaran. Cara yang satu ini tentu membutuhkan waktu yang lama dan Anda juga harus rajin mencarinya.

Baca juga Syarat KPR Untuk Yang Belum Menikah

Iklan