Gadai SK Pegawai Swasta di Bank,Apa Bisa Ya?

 

Gadai SK Pegawai Swasta di Bank – Saat mencari pinjaman di Bank, kadang kala dibutuhkan jaminan atau agunan. Bagi pegawai negeri sipil, bisa saja menggunakan SK pegawainya sebagai jaminan di Bank. Tetapi, bagaimana dengan pegawai swasta? Apakah SK pegawai swasta bisa dijadikan jaminan pinjaman di Bank?

Jawabannya adalah, bisa! Ternyata SK karyawan BUMN, BUMD, TNI, Polri hingga karyawan perusahaan swasta nasional bisa digunakan sebagai jaminan pengajuan pinjaman di Bank. Adapun Bank yang menerima SK pegawai swasta sebagai jaminan adalah sebagai berikut :

 

  • Bank BTPN

Bank BTPN menyediakan pinjaman bagi karyawan aktif dengan plafon sampai 300 juta rupiah. Tenor yang disediakan adalah mulai 12 – 120 bulan atau mencapai 10 tahun. Suku bunga yang diterapkan Bank BTPN adalah bunga anuitas dengan kisaran 15 – 20% per tahun. Nama produk pinjaman ini adalah Kredit Karyawan Aktif.

Pinjaman dengan jaminan SK pegawai swasta ini bisa langsung cair di hari pengajuan, apabila persyaratan kredit telah dinyatakan lengkap oleh bank.

Kemudahan kredit Bank BTPN dapat dinikmati apabila telah ada kerjasama antara BTPN dengan perusahaan tempat karyawan bekerja, sehingga dapat langsung dilakukan pemotongan gaji pegawai untuk pembayaran cicilan.

 

  • Bank BTN

Produk pinjaman di Bank BTN dengan jaminan SK Pegawai dinamai Kredit Ringan BTN. Meskipun namanya ‘ringan’ tapi plafon pinjaman yang ditawarkan bisa mencapai 500 juta rupiah. Baca Tidak Membayar KUR Bank Apa Jaminan Akan Di Sita Oleh Pihak Bank

Tenor yang diberikan juga sangat fleksibel, yakni mencapai 15 tahun. Cicilan per bulan di Bank BTN bisa semakin ringan apabila pembayaran gaji sudah menggunakan BTN Payroll.

Cara mengajukan pinjaman dengan jaminan SK pegawai ini juga sangat mudah. Pemohon cukup menyediakan dokumen seperti KTP, KK, fotokopi surat nikah, rekening tabungan, NPWP, SK pengangkatan pegawai, surat rekomendasi perusahaan, surat kuasa pemotong gaji dan slip gaji.

Link : https://www.btn.co.id/id/Conventional/Product-Links/Produk-BTN/Kredit-Konsumer/Pinjaman-Ringan/Kredit-Ringan-BTN

  • Bank BNI

Di Bank BNI, SK Pegawai Swasta dapat digunakan untuk mengajukan pinjaman dengan nama BNI Griya. BNI Griya adalah pinjaman yang ditujukan untuk keperluan konsumtif seperti pembelian, pembangunan maupun renovasi rumah.

BNI Griya dapat menjadi pinjaman pilihan Anda saat ingin memiliki properti idaman, karena masa pengembalian pinjaman mencapai 20 tahun dan plafonnya mencapai 5 miliar.

Untuk mengajukan pinjaman BNI Griya ini, minimal kamu harus berusia 21 tahun dan maksimal 55 tahun saat pengembalian pinjaman. Dokumen yang diperlukan untuk pengajuan juga cukup terjangkau, seperti fotokopi KTP, KK, Surat nikah, NPWP, rekening gaji, dan pas foto.

Link     : http://www.bni.co.id/id-id/personal/pinjaman/bnigriya

  • Bank BRI

BRIGuna Karya merupakan produk kredit dari Bank BRI yang memerlukan SK Pegawai sebagai dokumen persyaratannya. BRIGuna Karya dapat digunakan untuk keperluan produktif dan non produktif. Baca Melunasi Hutang Bank Sebelum Jatuh Tempo, Hitung Potongan Yang Anda Dapat

Jumlah pinjaman yang bisa didapat di BRIGuna Karya tidak terbatas, namun akan disesuaikan dengan gaji pemohon. Masa pengembalian pinjaman yang ditawarkan tergolong kompetitif, yakni mencapai 15 tahun.

Persyaratan dokumen untuk pengajuan BRIGuna Karya adalah KTP, NPWP, KK, SK pegawai, slip gaji, fotokopi tabungan, pas foto dan surat rekomendasi dari atasan.

Link     : https://bri.co.id/briguna-karya

  • Bank Mandiri

SK Pegawai juga dapat digunakan sebagai syarat mendapatkan pinjaman di Bank Mandiri. Produk pinjaman yang membutuhkan syarat SK Pegawai adalah Mandiri KPR. Mandiri KPR merupakan kredit pemilikan rumah dengan suku bunga 13.25% per tahun.

Masa pengembalian kredit bisa mencapai 20 tahun, dengan plafon pinjaman tak terbatas, namun disesuaikan dengan gaji pemohon.

 

Dokumen yang dibutuhkan untuk pengajuan Mandiri KPR adalah fotokopi KTP, surat nikah, KK, rekening tabungan, NPWP, slip gaji terakhir asli, serta fotokopi dokumen kepemilikan rumah.

Link     : https://www.bankmandiri.co.id/web/guest/kpr

  • Bank Index

Bank Index menawarkan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) dengan syarat SK Pegawai. Berdasarkan informasi di website Bank Index, ketentuan pinjaman seperti plafon maupun tenor di Bank Index dapat berubah sewaktu-waktu. Baca Syarat Pinjaman Bank BRI – BCA Jaminan SK Karyawan Kontrak

Jadi ada baiknya untuk langsung menghubungi cabang Bank Index yang ada di kota Anda sehingga mendapatkan informasi yang lebih jelas dan akurat.

Baca juga Gadai Kartu Jamsostek di Pegadaian, Apakah Di Terima Ya???

Iklan