Table of contents: [Hide] [Show]

Pola Kalimat ~Te okimasu

Penjelasan:

Pola kalimat ~te okimasu digunakan untuk menunjukkan suatu persiapan yang diperlukan sebelum waktu tertentu.

Rumus:

KK (Bentuk Te) + Okimasu
Baca juga: Cara Membuat Kata Kerja: Bentuk Te (て), Bentuk Ta (た), Bentuk Nai (ない)

Contoh kalimat:

しけん の まえに べんきょう して おきます

Shiken no mae ni benkyou shi-te okimasu
belajar sebelum ujian (menyiapkan belajar)
たべもの を かって おきます
Tabemono wo kat-te okimasu
membeli makanan (misal: sebelum tamu datang menyiapkan makanan)
かいぎ の しりょう を つくって おきます
Kaigi no shiryou wo tsukut-te okimasu
membuat bahan rapat (misal: meyiapkan bahan rapat sebelum rapat)
ゆうがた まで へや の まど を あけて おきます
Yuugata made heya no mado wo ake-te okimasu
membuka jendela kamar sampai sore (menyiapkan membuka jendela agar terbuka sampai sore)
ホテル を よやく して おきます
Hoteru wo yoyaku shi-te okimasu
memesan hotel (misal: menyiapkan hotel sebelum berpergian)
勉強 する 前に ごはん を 食べて おきました
Benkyou suru mae ni gohan wo tabe-te okimashita
sudah makan sebelum belajar (misal: menyiapkan diri sudah makan agar tidak lapar selagi belajar)
トイレ へ 行って おきました
Toire he it-te okimashita
sudah pergi ke toilet (menyiapkan pergi ke toilet dulu sebelum ujian misalnya)
旅行 の 準備 を して おきました
Ryokou no junbi wo shi-te okimashita
sudah mempersiapkan persiapan jalan-jalan
パーティー へ 行く 前に メークアップ して おきました
Paatii he iku mae ni meekuapu shi-te okimashita
sudah make up sebelum pergi ke pesta (menyiapkan make up sebelum pergi ke pesta)
ドア を 開けて おいて ください
Doa wo ake-te oite kudasai
tolong buka pintu (misal: menyiapkan pintu terbuka saat tamu datang)
この 本 を 読んで おいて ください
Kono hon wo yon-de oite kudasai
tolong baca buku ini (misal: persiapan untuk mempelajari buku ini dulu baru praktek)
Baca juga: Kata Kerja Bentuk~Te + Kudasai (~てください)
Semoga bermanfaat 😊

Iklan